Poto Bersama Ketua PCM dan BTM Kistim Muktasar M.Pd ( Penyerahan Bantuan Ke Panti Asuhan Muhammadiyah Asahan )
Ketua PCM dan BTM Kistim Serahkan Bantuan Sebesar Rp.6.350.000 ke Panti Muhammadiyah Asahan.
Asahan
- Pimpinan Cabang Muhammadiyah Kisaran Timur (PCM) dan BTM Taqwa Kota Kisaran Timur memberikan
bantuan kepada pengurus “ Panti Asuhan Muhammadiyah Asahan sebesar Rp.6. 350.000.” yang langsung
diserahkan oleh ketua PCM Kisaran Timur Mukhtasar, M.Pd yang diserahkan
dibulan Ramadhan 1445 H, selepas isya Ahad, 7 April 2024.
Penyerahan bantuan ini dilaksanakan PCM dan BTM Cabang Kistim sekaligus
setelah pelaksanaan kegiatan Ramadhan berbagi yang diselenggarakan jumat
kemarin kepada kaum dhuafa baik warga dan Jemaah masyrakat umum muslimat.
Pembagian paket sembako sebanyak 177 paket bersama LAZISMU Asahan yang dibagikan. Dengan adanya kegiatan
PCM ini tetap terus berjalan dalam program berbagi yang membutuhkan, dibulan
Ramadhan penuh berkah yang dilaksanakan dimasjid Taqwa Cabang Kisaran Timur.
Mukhtasar Ketua
Cabang Muhammadiyah Kisaran, menegaskan bahwa perlunya sinergi dan saling
membantu terutama panti
asuhan adalah melindungi dan memberikan naungan tempat tinggal dan penghidupan
bagi anak-anak yatim piatu dan anak-anak terlantar. Panti asuhan Muhammadiyah juga memberikan binaan dan pendidikan bagi
anak-anak agar memiliki ilmu pengetahuan formal ataupun non formal untuk bekal hidup
mereka di hari ke depan, Katanya dimasjid Taqwa Cabang KIsaran Timur Ahad
Malam.
Selain itu juga, Mayoritas anak-anak di panti
asuhan Muhammadiyah Asahan masih memiliki orangtua atau keluarga. Hanya
sebagian kecil yang tidak memiliki orangtua (yatim piatu, yatim, atau
piatu). Mereka sengaja dibawa orangtuanya ke panti asuhan agar mendapatkan
kesempatan untuk melanjutkan pendidikan lengkah kedepannya. Tambahnya lagi
Dengan bantuan program Cabang Kistim kepanti Asuhan Muhammadiyah Asahan "Bantuan
ini akan sangat bermanfaat bagi anak panti yang membutuhkan." Kami berharap program
ini akan tetap terus bertambah dan ini dapat terus berlanjut demi kesejahteraan
anak anak Panti Asuhan Muhammadiyah Asahan Tentunya. Dengan bantuan ini diharapkan dapat memberikan
dampak positif yang signifikan bagi Panti Asuhan Muhammadiyah Asahan yang ditata oleh Sudirman Latsa. ( MPI Asahan )
0 Commentar:
Posting Komentar
Dilarang Komentar berbaur Ponografi